-->

Lagi, Resep Dan Cara Membuat Pengharum Ruangan Padat

Posting yang membahas tentang resep dan cara membuat pengharum ruangan padat atau solid air freshener sebenarnya sudah cukup banyak dalam blog ini.
Namun terkadang orang mencari dan menginginkan lebih banyak resep dan formulasi untuk diketahui. Pertimbangan utama, biasanya karena faktor kualitas, faktor biaya dan atau kemudahan ketersediaan bahan.

Karena itu sekali lagi, akan dibahas Tentang Resep Dan Cara Membuat Pengharum Ruangan Padat yang lainnya. Hampir sama dengan resep dan formulasi lainnya, hanya saja pada resep atau formulasi di bawah ini terbilang cukup komplit, dan dengan bahan-bahan yang mudah didapatkan.

Jadi langsung saja :

● Bahan-bahan yang dibutuhkan dan resepnya :
- STA = 4,2 gram
- Alkohol 86 % = 5 ml
- Soda jenuh = 5 ml
- D Lemonene = 54 ml
- Parfum atau bahan pengharum = 4 ml

● Cara membuat Pengharum Ruangan Padat :

Buat larutan A, caranya :
- Siapkan sebuah wadah dan water bath
- STA dan soda jenuh dipanaskan di atas waterbath hingga kedua bahan meleleh
- Panaskan terus selama 15 menit
- Setelah itu tambahkan Alkohol 96 % sebanyak 1,5 ml sedikit demi sedikit sambil diaduk

Buat larutan B, caranya :
- Campurkan D-lemonene ke dalam 1,5 ml Alkohol dan diaduk hingga bercampur rata
- Setelah rata, tambahkan parfum
- Panaskan diatas water bath sampai hangat sambil diaduk

Proses pencampuran :
- Setelah semuanya siap, campurkan larutan B ke dalam larutan A, sedikit demi sedikit
- Panaskan kembali diatas water bath sampai campuran larutan menjadi jernih
- Angkat, lalu tuangkan ke dalam cetakan yang telah disediakan ( bentuknya terserah ) dalam keadaan hangat
- Biarkan beberapa lama hingga menjadi dingin dan mengeras
- Pengarum ruangan padat siap dikemas

Lihat juga :

You may like these posts