-->

Cara Membuat Sabun Cair Yang Bagus Namun Ekonomis

Dewasa ini pola kebiasaan para ibu rumah tangga telah mengalami beberapa pergeseran dalam beberapa hal.
Sebagai misal, kebiasaan ibu rumah tangga dalam kegiatan cuci mencuci peralatan dapur.

Sebelumnya, dalam kegiatan cuci mencuci perkakas dapur para ibu rumah tangga biasanya menggunakan abu gosok, sabun ( detergen ) pasta, atau kombinasi keduanya.

Simak juga :

Saat ini banyak ibu rumah tangga yang beralih menggunakan sabun cuci cair untuk mencuci dan membersihkan peralatan dapurnya.
Disamping karena harganya sendiri yang cukup terjangkau, menggunakan sabun cuci cair jauh lebih praktis. Dan konon jauh lebih higienis jika ditinjau dari segi kesehatan.

Sehingga makin hari kebutuhan akan sabun cair makin meningkat.
Itulah sebabnya saat ini, banyak sekali produk-produk sabun cair yang bisa ditemui.
Disamping “meng-enakkan” pemakainya – sabun cair jika lebih memudahkan produsennya.
Sebab untuk membuat dan memproduksi sabun cair, tidak diperlukan bahan dan peralatan yang banyak. Proses produksinya juga tidaklah serumit ketika dibandingkan dengan proses pembuatan sabun pasta.


Sebagaimana produk-produk sabun pembersih lainnya ( pasta atau powder ), sabun cair pada komposisinya juga selalu tersusun dari keluarga surfactans.
Sebab dengan adanya surfactant dalam formulasi akan mampu memberikan rentetan efek pembersihan yang dibutuhkan. Misalnya untuk wetting agent, penetrant juga untuk fungsi pembusaan dan mengangkat kotoran, Di pasaran produk sabun cair yang beredar sangat beragam.
Dari yang berkualitas seadanya sampai yang berkualitas bagus. Dengan harga yang sangat terjangkau sampai dengan harga yang cukup mahal.

Apabila tertarik, anda sebenarnya bisa membuat sabun cair sendiri. Jangan khawatir, untuk membuat sebuah sabun cair, tidak diperlukan sebuah peralatan yang khusus.
Dan lagi proses pembuatannya amat sangat sederhana.
Semudah membuat secangkir kopi untuk cara membuatnya.
Jangan khawatir pula dalam hal kualitas.
Sabun cair buatan anda sendiri tidak akan kalah kelas dengan sabun cair yang dijual di pasaran.
Dan jangan khawatir pula dalam hal biaya. Ada formulasi sabun cair yang bisa anda buat dengan biaya yang sangat ekonomis.

Dari sekian banyak bahan dan formulasi yang bisa digunakan untuk membuat sebuah sabun cair, jika tertarik anda dapat menggunakan bahan dan formulasi sabun cair yang cukup bagus di bawah ini :

● Bahan dan formulasi sabun cair yang bagus namun ekonomis

Emal = 80 – 90 %
Arkopal N-10 = 10 – 20 %
Pewarna = secukupnya
Parfum = secukupnya

● Cara Membuat Sabun Cair Yang Bagus Namun Ekonomis

- Campurkan sedikit demi sedikit Arkopal N-10 ke dalam Emal
- Aduk pelan-pelan sampai rata
- Setelah rata, tambah pewarna aduk rata
- Terakhir tambahkan parfum, aduk rata

● Keterangan :
- Untuk mendapatkan tekstur dan daya kerja sabun cair sesuai yang dikehendaki, anda bisa melakukannya dengan dengan mengatur komposisi Arkopal.
- Emal sendiri merupakan salah satu keluarga surfactant, sehingga tentu saja sudah memiliki efek detergency. Namun dengan menambahkan Arkopal akan memperbaiki sifat sabun cair dan kualitasnya.
- Emal memiliki aroma seperti “bau rumah sakit” atau bau obat.
Bau ini memang bisa menimbulkan efek perasaan higienis. Namun beberapa orang kurang menyukai aroma rumah sakit ini. Anda bisa menambahkan parfum dengan aroma selera anda.
- Karena sabun cair nantinya digunakan untuk mencuci peralatan dapur khususnya , maka untuk pewarna sebaiknya digunakan pewarna makanan, jangan pewarna kelas industri.
Disarankan :